Berita Terkini

UPACARA PERINGATAN HARI IBU KE-97 TAHUN 2025 DI LINGKUNGAN KPU KABUPATEN NIAS SELATAN

(Teluk Dalam, kab-niasselatan.kpu.go.id) - KPU Kabupaten Nias Selatan melaksanakan Upacara Memperingati Hari Ibu Ke-97 Tahun 2025, bertempat dihalaman KPU Kabupaten Nias Selatan, Senin (22/12/2025).

Tema Hari Ibu Ke-97 kali ini yaitu Perempuan Berdaya Dan Berkarya, Menuju Indonesia Emas 2045

Upacara dilaksanakan dengan pengibaran bendera Merah Putih di halaman Kantor KPU Kabupaten Nias Selatan oleh petugas Upacara, dilanjutkan dengan mengheningkan cipta.

Selanjutnya pembacaan teks Pancasila, pembacaan teks Pembukaan UUD tahun 1945, pembacaan sejarah singkat Hari Ibu, dan menyanyikan Himne Hari Ibu, Mars Hari Ibu,  dan amanat Inspektur Upacara oleh Anggota KPU Kabupaten Nias Selatan Isiani Gohae.

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 38 kali